Investasi Rp 504 Triliun akan Masuk Kaltara

Setelah kawasan industri, Kaltara akan miliki KEK hilirisasi di Bulungan.

Pemerintah akan mengembangkan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Hilirisasi Terpadu Bulungan di Mangkupadi, Kecamatan Tanjung Palas Timur.

Rencananya, kawasan tersebut akan dibangun di lahan seluas 11.696,53 hektare, yang mencakup 9.544,84 hektare wilayah darat dan 2.151,69 hektare wilayah laut.

Dari luasan tersebut, sebanyak 7.880,75 haktare atau 67,37 persen sudah berstatus Sertifikat Hak Guna Bangunan (SHGB).

Kepala Biro Pengendalian Kawasan Ekonomi Khusus Dewan Kawasan Ekonomi Nasional, Bambang Wijanarko menyebut, nilai investasi dari rencana proyek tersebut sebesar Rp 504 triliun, yang bersumber dari investor sebesar Rp 490 triliun, dan badan usaha milik negara sebesar Rp 14 triliun.

“Nama untuk KEK yang baru itu nantinya adalah KEK Industri Hilirisasi Terpadu Bulungan. Nanti bergerak di sektor industri manufaktur dan energi hijau,” kata Bambang dalam kunjungannya di Tanjung Selor, Bulungan, belum lama ini.

Bambang mengungkapkan, rencana kegiatan dalam usaha, nantinya mencakup produksi dan pengolahan, logistik dan distribusi, serta pengembangan energi.

Ia mengungkapkan bahwa rencana proyek tersebut sejalan dengan pembangunan Kawasan Hijau Industri (KIHI) Tanah Kuning-Mangkupadi di Kecamatan Tanjung Palas Timur.

Pemerintah, kata Bambang, menargetkan proyek itu akan menyerap 140.796 tenaga kerja. Ia pun optimistis dengan kehadiran KEK hilirisasi itu akan memberi kontribusi bagi Kabupaten Bulungan maupun Kaltara.

“Kita yakin proyek ini akan memberikan dampak peningkatan ekonomi yang luar biasa,” ujarnya.

Sementara itu, Gubernur Kaltara, Zainal A Paliwang menyambut baik atas rencana proyek tersebut.

“Kita yakin proyek ini akan mampu meningkatkan pertumbuhan ekonomi Kaltara melalui pengembangan berbagai sektor. Seperti industri agro, pengolahan hasil laut, logistik, serta energi terbarukan,” ujar Zainal. (Alan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *