PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Berau membuka donasi penggalangan dana untuk membantu warga korban bencana banjir di Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu), Kalimantan Timur (Kaltim).
Hal itu disampaikan langsung oleh Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas, saat menjadi pembina pada upacara Hari Kebangkitan Nasional, di halaman kantor Bupati Berau, Senin (20/5/2024).
Untuk diketahui, Mahulu sendiri sudah dilanda banjir sejak Senin (13/5/2024) yang disebut sebagai terparah sepanjang sejarah. Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas mengatakan, penggalangan dana ini sebagai bentuk solidaritas kepada saudara-saudara yang membutuhkan dan mengalami musibah yang berada di Kaltim, yaitu kabupaten Mahakam Ulu.
“Kita ketahui bersama, Mahulu saat ini mengalami musibah, yang tentu saja memakan korban, dan membutuhkan rasa empati dan bantuan dari kita semua,” kata Bupati, Sri Juniarsih.
Orang nomor satu di Bumi Batiwakkal ini juga menyampaikan, rasa duka cita kepada warga korban banjir di Mahulu. la juga mengajak kepada rekan-rekan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) agar dapat menggalang dana untuk bencana alam yang menimpa kabupaten Mahulu.
“Dari musibah yang menimpa Mahulu, kita dapat mengambil hikmah dari musibah ini. Karena, hal itu mungkin bisa saja terjadi dengan kita. Oleh karena itu, marilah kita menjaga lingkungan di Kabupaten Berau yang kita cintai ini,” ujarnya.
Untuk itu, Bupati mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan Berau dari keadaan yang tidak diinginkan di kemudian hari yang mungkin saja terjadi.
“Ketika kita tidak bisa bersikap dan bertindak serta mengambil hikmah dari musibah ini,” imbuhnya.
Dirinya menyerukan kepada rekan-rekan Aparatur Sipil Negara (ASN), para perangkat pemerintah dan pejabat di Kabupaten Berau, untuk memberikan doa terbaik dan dapat membantu saudara yang mengalami musibah.
“Semoga Kabupaten Berau dapat hidup tenang dan jangan sampai terjadi hal-hal ataupun musibah-musibah yang tidak kita inginkan,” tandasnya. [RIZAL]