Bangga Pamerkan Batik Kaltara

Gubernur Kaltara Zainal A Paliwang bersama Ketua TP PKK Kaltara, Rachmawati berjalan catwalk di halaman Istana Merdeka Jakarta, Ahad (1/10/2023) lalu.DKISP KALTARA

Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Zainal A Paliwang didampingi sang Istri yang juga Ketua TP PKK Kaltara, Rachmawati berjalan bergandengan tangan di catwalk depan Istana Merdeka, Jakarta, Ahad (1/10/2023).

Keduanya kompak mengenakan batik bernuansa kearifan lokal, yakni batik yang dipadukan dengan aksesoris berupa singal, kalung manik-manik, dan tas rotan khas Bumi Benuanta -sebutan Kaltara.

Ini merupakan event Istana Berbatik yang digelar dalam rangka dalam memperingati Hari Batik Nasional. Yang dihadiri Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Jokowi, serta Wakil Presiden Ma’ruf Amin didampingi istri, Wury Estu Handayani.

“Saya mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk menumbuhkan kebanggaan pada kekayaan seni dan budaya Indonesia, serta aktif melestarikan dan mengembangkannya,” ujar Presiden, ketika menyampaikan sambutan pada acara tersebut.

Dengan ditetapkan 2 Oktober sebagai perayaan Hari Batik Nasional, Presiden menyebut bangsa Indonesia perlu bersyukur. Karena memiliki batik yang telah dikenal dunia sebagai identitas bangsa.

“Bangsa Indonesia patut bersyukur memiliki batik yang bukan hanya sebagai karya seni biasa, tapi merupakan warisan budaya tak benda dunia,” ujarnya. (dkisp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *